Pesantren MAQI

Lembaga Bahasa Arab dan Studi Islam

Yayasan Amal Mata Hati mendirikan Pesantren MAQI, sebuah Lembaga Bahasa Arab dan Studi Islam yang bertujuan mencetak akademisi dan praktisi dakwah dengan pemahaman Islam yang mendalam, keterampilan berbahasa Arab yang kuat, serta penguasaan ilmu syariah.

Pesantren MAQI memberikan pendidikan 100% gratis bagi seluruh santrinya, didukung dengan suasana pembelajaran yang kondusif dan penuh kekeluargaan, guna mencapai tujuan pendidikan yang optimal.

Fasilitas yang disediakan bagi para santri meliputi:

  • Pengantar Bahasa Arab dalam pembelajaran di kelas
  • Asrama santri yang nyaman
  • Pengajar berkualitas dan berpengalaman
  • Kurikulum terintegrasi dengan standar pendidikan Timur Tengah

Program pendidikan di Pesantren MAQI bernama I’dad Lughawy, diperuntukkan bagi kalangan umum baik yang telah memiliki dasar pengetahuan bahasa arab maupun yang sama sekali belum memiliki dasar bahasa arab.

Peserta program ini minimal telah lulus dari SMA/MA sederajat.

Program I’dad Lughawy terdiri dari 4 semester (2 tahun). Para santri dapat mengikuti program ini setelah melalui hasil ujian seleksi. Kegiatan belajar mengajar dilaksanakan setiap hari Senin sampai dengan Jum’at selama 5 jam pelajaran perhari.

Silabus Program I’dad Lughawy disusun berdasarkan Al-Quran dan As-Sunnah sebagaimana diterapkan di Universitas Imam Muhammad bin Saud Riyadh yang berorientasi pada kemampuan berbahasa Arab dan ilmu-ilmu Islam seperti Tafsir, Hadits Tauhid, Fiqih, Ushul Fiqih dll.

Oleh karena itu kurikulum dan buku-buku yang digunakan mengacu pada program I’dad Lughawy Universitas Imam Muhammad bin Saud Riyadh.

GRATIS 100%

Gratis Pendidikan

Gratis Kitab

Gratis Makan Bagi Santri Asrama

Gratis Fasilitas Pendidikan

KURIKULUM

Hubungi Kami
Scan the code
Admin MAQI Peduli
Assalamu'alaikum
Adakah yang bisa kami bantu?